SISTEM INFORMASIadalah : kumpulan dari elemen-elemen yang berinteraksi untuk mencapai suatu tujuan tertentu.INFORMASI adalah : Data yang diolah menjadi bentuk yang lebih berguna dan lebih berarti bagi yang menerimanya.SISTEM INFORMASI adalah : suatu sistem di dalam suatu organisasi yang mempertemukan kebutuhan pengolahan transaksi harian, mendukung operasi, bersifat manajerial dan kegiatan strategi dari suatu organisasi dan menyediakan pihak luar tertentu dengan laporan-laporan yang diperlukan.1. KONSEP DASAR SISTEMAdalah: suatu sistem yaitu suatu jaringan kerja dari prosedur-prosedur yang berhubungan, brkumpul bersama-sama untuk melakukan suatu kegiatan atau menyelesaikan sesuatu untuk mencapai suatu sasaran.Prosed : adalah : urutan-urutan yang tepat dari tahapan-tahapan yang menerangkan APA (WHAT) yang harus dikerjakan, SIAPA (WHO) yang mengerjakan, KAPAN (WHEN) dikerjakan dan BAGAIMANA (HOW) mengerjakannya.Dalam suatu sistem terdiri dari sub sistem-sub sistem dan komponen-komponen yang membentuk suatu sistem.Suatu sistem akan membentuk maksud1. Untuk mencapai tujuan2. Untuk mencapai sasaran.KARAKTERISTIK SISTEM DAN SIFAT-SIFAT SISTEM1. Mempunyai komponen-komponenKomponen sistem adalah : suatu sistem terdiri dari sejumlah komponen yang saling berinteraksi yang artinya saling bekerja sama membentuk satu kesatuan.2. Batas SistemMerupakan daerah yang membatasi antara satu sistem dengan sistem yang lain.3. Penghubung SistemMedia penghubung antara satu sub sistem dengan subsistem yang lain4. Masukan SistemEnergi yang dimasukkan dalam suatu sistem5. Keluaran SistemHasil energi yang diolah dan diklasifikasikan menjadi keluaran yang berguna.6. Pengolahan SistemBagian pengolahan yang akan mengubah masukan menjadi keluaran.7. Sasaran SistemKarakteristik sistem yaitu: suatu sistem yang memiliki tujuan dan sasaran-sasaran dari sistem sangat menentukan sekali masukan yang dibutuhkan sistem dan keluaran yang akan dihasilkan sistem.8. Lingkungan Luar SistemLingkungan luar sistem adalah : apapun diluar batas dari sistem yang mempengaruhi operasi sistem.KLASIFIKASI SISTEM1. Sistem Abstrak dan Sistem Fisik· Sistem Abstrak adalah : sistem yang berupa pemikiran atau ide yang tidak tampak secara fisik.Contoh : Sistem Teologi.· Sistem Fisik adalah : sistem yang ada secara fisik.Contoh : Sistem komputer.2. Sistem Alamiah dan Sistem Buatan Manusia3. Sistem Tertentu dan Sistem Tak Tentu· Sisten Tertentu adalah : sistem yang beroprasi dengan tingkah laku yang dapat diprediksi.Contoh : sistem komputer yang berjalan sesuai dengan program yang dijalankan.· Sistem Tak Tentu adalah: kondisi masa depan yang tidak dapat diprediksikan karena mengandung unsur probabilitas.Contoh : ramalan cuaca.4. Sistem Tertutup dan Sistem Terbuka· Sistem Tertutup adalah : sistem yang tidak berhubungan dan tidak berpengaruh sistem luar, sistem ini bekerja secara otomatis tanpa ada campur tangan pihak luar.· Sistem terbuka adalah : sistem ini menerima masukan dan menghasilkan keluaran untuk lingkungan luar sistem atau sub sistem yang lain karena sistem ini terbuka perlu ada pengendalian.KONSEP INFORMASIInformasi ibarat darah yang mengalir di dalam tubuh suatu organisasi sehingga informasi ini sangat penting di dalam suatu organisasi. Suatu sistem yang kurang mendapatkan informasi akan menjadi kerdil, dan akhirnya berakhir.Informasi adalah: data yang melalui pengolahan untuk menjadi bentuk yang lebih berguna dan lebih berarti bagi penerimannya.SUMBER INFORMASI adalah DataDATA adalah: kenyataan yang menggambarkan suatu kejadian-kejadian nyata.SIKLUS INFORMASIData merupakan bentuk yang masih mentah yang masih belum bercerita sehingga perlu diolah menjadi suatu model yang nantinya menghasilkan informasi .JOHN BURCH menggambarkan siklus informasi sbb:KUALITAS INFORMASITergantung 3 hal yang menggambarkan kualitas informasi:· AKURAT : informasi harus bebas dari kesalahan-kesalahan dan tidak menyesatkan.· TEPAT WAKTU : berarti informasi yang datang pada penerima tidak boleh terlambat· RELEVAN : berarti informasi tersebut mempunyai manfaat untuk pemakaiannya.INFORMASI DALAM LINGKUP SISTEM INFORMASImemiliki beberapa ciri :1. Benar atau Salah, ini dapat berhubungan dengan realitas atau tidak2. Baru, Informasi dapat sama sekali baru dan segar bagi penerimanya.3. Tambahan, Informasi dapat atau memberikan tambahan baru pada informasi yang telah ada.4. Korektif, Informasi dapat menjadi suatu koreksi atas informasi salah atau palsu sebelumnya.5. Penegas, Informasi dapat mempertegas informasi yang telah ada. Ini masih berguna karena meningkatkan persepsi penerimanya atas kebenaran Informasi.
SISTEM INFORMASI MANAJEMENSIM didefinisikan : kumpulan dari interaksi-interaksi sistem-sistem Informasi yang menyediakan informasi baik untuk keperluan manajerial maupun operasi.Definisi lain SIM adalah : sistem manusia / mesin yang menyediakan informasi, untuk mendukung operasi manajemen dan fungsi pengambilan keputusan dari suatu organisasi.SIM disediakan dengan maksud untuk memberikan informasi kepada semua tingkatan manajemen yaitu manajemen tingkat bawah, menengah dan manajemen tentang kondisi pada saat ini.SIM· Sistem Informasi Akuntansi· Sistem Informasi Pemasaran· Sistem Informasi Manajemen Persediaan· Sistem Informasi Personalia· Sistem Informasi Distribusi· Sistem Informasi Pembelian· Sistem Informasi Kekayaan· Sistem Informasi Analisis kredit· Sistem Informasi Penelitian dan Pengembangan· Sistem Informasi TeknikPERAN SISTEM INFORMASI BAGI MANAJEMENManajemen membutuhkan informasi untuk mendukung pengambilan keputusan yang akan dilakukan. Sumber informasi bisa berasal dari informasi Eksternal dan informasi Internal (berasal dari hasil operasi PDE/NON PDE) Eksternal (peraturan pemerintah, trend dan budaya, politik, ekonomi, pasar, pasar produk, pesaing dll).Supaya informasi yang dihasilkan oleh sistem infor dapat mengena dan berguna bagi manajemen, maka analis sistem harus mengetahui kebutuhan informasi yang diinginkan oleh manajemen. Untuk itu maka analis sistem harus mengerti terlebih dahulu apa kegiatan dari manajemen untuk masing-masing tingkatan dan bagaimana tipe keputusan yang akan diambil. Akhirnya diharapkan informasi yang dihasilkan oleh sistem informasi akan dapat mengena sesuai dengan yang dibutuhkan manajemen.KONSEP DASAR SISTEM INFORMASIInformasi diperoleh dari sistem informasi;Sistem informasi adalah : suatu sistem didalam suatu organisasi yang mempertemukan kebutuhan pengolahan transaksi harian mendukung operasi, bersifat manajerial dan kegiatan strategi dari suatu organisasi dan menyediakan pihak luar tertentu dengan laporan-laporan yang diperlukan.KOMPONEN SISTEM INFORMASI1. Blok masukan (Input)Input mewakili data yang masuk kedalam sistem informasi, input disini termasuk metode-metode dan media untuk menangkap data yang akan dimasukkan, yang dapat berupa dokumen-dokumen dasar.2. Blok TeknologiMerupakan “Kotak Alat” dalam sistem informasi, teknologi digunakan untuk menerima Input, menjalankan model, menyimpan dan mengakses data, menghasilkan dan mengirim keluaran.Teknologi terdiri dari 3 bagian utama ;~ Teknisi~ Perangkat lunak~ Perangkat keras3. Blok ModelBlok ini terdiri dari kombinasi Procedur, logika dan model matematika yang akan memanipulasi data, input data yang tersimpan dibasis data dengan cara tertentu untuk menghasilkan keluaran yang diinginkan.4. Blok Basis Data/Dasar Data/Data BaseMerupakan kumpulan dari data yang saling berhubungan satu dengan yang lainnya tersimpan diperangkat keras komputer dan digunakan perangkat lunak untuk memanipulasinya.5. Blok KeluaranBlok produk dari sistem informasi adalah keluaran yang merupakan informasi yang berkualitas dan dokumentasi yang berguna untuk semua tingkatan manajemen serta semua pemakaian sistem.6. Blok KendaliBlok kendali perlu dirancang dan diterapkan untuk meyakinkan bahwa hal-hal yang dapat merusak sistem dapat dicegah atau bila terlanjur dapat diatasi.TINJAUAN UMUM PENGEMBANGAN SISTEM1. Perlunya Pengembangan SistemPengembnagan sistem dapat berarti menyusun suatu sistem baru untuk menggantikan sistem ynag lama secara keseluruhan atau memperbaiki sistem yang sudah ada.Sistem yang lama perlu diganti atau diperbaharui karena beberapa hal yaitu :a. Adanya ketidak beresan dalam sistem yang lama sehingga sistem yang lama tidak dapat beroprasi dengan baik.b. Pertumbuhan Organisasic. Untuk meraih kesempatan (mempercepat pengambilan keputusan)d. Adanya intruksi-intruksi (misalnya intruksi dari pemerintah)Dengan Berkembangnya Sistem Baru diharapkan akan meningkatkan :~ Kinerja~ Informasi~ Peningkatan keuntungan dan penurunan biaya~ Peningkatan pengendalian~ Peningkatan Efisiensi~ Peningkatan pelayanan2. Perinsip Pengembangan Sistema. Sistem dikembangkan untuk manajemenb. Sistem yang dikembangkan membutuhkan modal besar sehingga harus dimanfaatkan dengan sebaik-bainya.c. Sistem yang dikembangkan membutuhkan orang terdidikd. Tahapan kerja dan tugas-tugas harus dilakukan dalam proses pengembangan sisteme. Dokumentasi harus ada untuk pedoman dalam pengembangan sistem3. Siklus Hidup Pengembangan SistemKEBIJAKAN DAN PERENCANAAN SISTEMANALIS SISTEMDESAIN SISTEM SECARA UMUMDESAIN SISTEM TERINCISELEKSI SISTEMIMPELEMENTASI SISTEMPERAWATAN SISTEMPENDEKATAN PENGEMBANGAN SISTEM1. Pendekatan klasik lawan pendekatan terstruktur (dipandang dari metodologi yang digunakan)pendekatan klasik /tradisionaladalah : pendekatan dalam pengembangan sistem yang mengikuti tahapan-tahapan disistem tanpa dibekali dengan alat-alat dengan teknik-teknik yang memadai.pendekatan terstruktur adalah : pendekatan yang dilengkapi dengan alat-alat dan teknik-teknik yang dibutuhkan dalam pengembangan sistem sehingga hasil akhir sistem yang dikembangkan akan menghasilkan sistem yang strukturnya didefinisikan dengan baik dan jelas.2. Pendekatan Sepotong lawan Pendekatan Sistem (dipandang dari sasaran yang ingin dicapai)Pendekatan sepotong merupakan pendekatan pengembangan sistem yang menekanakan pada suatu kegiatan atau aplikasi tertentu saja.Pendekatan sistem mendekatkan pada pencapaian sasaran keseluruhan dari organisasi.3. Pendekatan Bawah-Naik lawan Pendekatan Atas-Turun (dipandang dari cara menentukan kebutuhan dari sistem)Pendekatan Bawah-Naik dari level bawah organisasi yaitu level operasional dimana transaksi dilakukan.Pendekatan Atas-Turun sebaiknya dimulai dari level atas organisasiyaitu level perencanaan strategi.4. Pendekatan Sistem Menyeluruh Lawan Pendekatan Moduler (dipandang dari cara mengembangkannya)Pendekatan sistem menyeluruh merupakan pendekatan yang mengembangkan sistem serentak secara menyeluruh.Pendekatan moduler berusaha memecahkan sistem yang rumit menjadi beberapa bagian atau modul yang sederhana sehingga sistem akan lebih mudah dipahami, dikembangkan.5. Pendekatan Lompat Jauh lawan Pendekatan Berkembang (dipandang dari teknologi yang akan digunakan)Pendekatan Lompat Jauh merupakan perubahan menyeluruh secara serentak menggunakan teknologi canggihPendekatan berkembang merupakan teknologi canggih hanya untuk mengaplikasi yang memerlukan apa saja pada saat itu dan akan terus dikembangkan untuk periode-periode berikutnya, mengikuti kebutuhan sesuai dengan pengembangan teknologi yang ada.ALAT-ALAT DAN TEKNIK DALAM PENGEMBANGAN SISTEMØ Alat-alat pengembangan sistem yang berbentuk grafik yaitu:~ Hipo Diagram~ Structured Chart~ Data Flow DiagramØ Alat-alat pengembangan sistem yang berbentuk bagan yaitu :1. Bagan untuk menggambarkan Aktifitasa. Bagan Alir Sistemb. Bagan Alir Program· Bagan alir logika program· Bagan alir program komputerc. Bagan Alir Kertas Kerjad. Bagan Alir hubungan Data basee. Bagan Alir Proses2. Bagan Untuk Menggambarkan Tata Letak3. Bagan Untuk menggambarkan hubungan Personila. Bagan Distribusi Kerjab. Bagan OrganisasiANALIS SISTEM DAN PEMROGRAMANAnalis sistem adalah : orang yang menganalisa sistem (mempelajari masalah-masalah yang timbul dan menemukan kebutuhan-kebutuhan pemakai sistem) untuk mengidentifikasikan pemecahan yang beralasan.Pemrogram adalah : orang yang menulis kode program untuk suatu aplikasi tertentu berdasarkan rancang bangun yang telah dibuat oleh analis sistem.TUGAS DAN TANGGUNGJAWAB PEMROGRAM DENGAN ANALIS SISTEMPEMROGRAM1. Tanggungjawab pemrogram terbatas pada pembuatan program komputer2. Pengetahuan pemrogram cukup terbatas pada teknologi kompute, sistem komputer, utilitas dan bahasa-bahasa program yang diperlukan3. Pekerjaan pemrogram sifatnya teknis dan harus tepat dalam pembuatan intruksi-intruksi program4. Pekerjaan pemrogram tidak menyangkut hubungan dengan banyak orang, terbatas pada sesama pemrogram dan analis sistem yang mempersiapkan rancang bangun (spesifikasi) programANALIS SISTEM1. Tanggungjawab analis sistem tidak banyak pada pembuatan program komputer saja, tetapi pada sistem secara keseluruhan2. Pengetahuan analis sistem harus luas tidak hanya pada teknologi komputer, tetapi juga pada bidang aplikasi yang ditanganinya3. Pekerjaan analis sistem dalam pembuatan program terbatas pada pemecahan masalah secara garis besar4. Pekerjaan analis sistem melibatkan hubungan banyak orang tidak terbatas pada sesama analis sistem/pemrogram tetapi juga memakai sistem dan manajerAnalis sistem / sistem analis adalah : orang yang menganalisasistem (mempelajari masalah-masalah yang timbul dan menentukan kebutuhan-kebutuhan pemakai sistem) untuk mengidentifikasikan pemecahan yang beralasan.Analis sistem juga disebut analis Informasi, Analis Bisnis, Perancangan Sistem, Konsultan Sistem dan Ahli TeknikPENGETAHUAN DAN KEAHLIAN YANG DIPERLUKAN ANALIS SISTEMAnalis sistem harus mempunyai pengetahuan yang luas dan keahlian yang khusus. Misalnya:1. Pengetahuan dan keahlian tentang teknik pengolahan data, teknologi komputerdan pemrograman komputer2. Pengetahuan tentang Bisnis secara umum3. Keahlian pemecahan masalah4. Keahlian komunikasi antar personal5. Keahlian membina hubungan antar personal.TEAM PENGEMBANGAN SISTEMAnggota dari team pengembangan sistem trgantung dari Besar-Kecilnya ruang lingkup proyek yang akan ditangani. Team ini secara umum dapat terdiri dari personal-personal sebagi berikut:1. Manajer Analisi Sistem2. Ketua Analis Sistem3. Analis Sistem Senior4. Analis Sistem5. Analis Sistem Junior6. Pemrogram Aplikasi Senior7. Pemrogram Aplikasi8. Pemrogram Aplikasi Yunior.
Bacaan Menarik
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
ConversionConversion EmoticonEmoticon